Angkut 189 Penumpang, Lion Air Terjun ke Laut Karawang

0
623

 

METROklik – Dunia penerbangan di Indonesia dikejutkan dengan hilang kontaknya Pesawat Lion Air bernomor penerbangan JT610. Belakangan ternyata pesawat naas tersebut jatuh di laut utara Karawang, Jawa Barat.

Pesawat itu lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta, Banten, menuju Pangkalpinang, pada pukul 06.20 WIB. Selanjutnya, pesawat itu hilang kontak pukul 06.33 WIB.

Personel Badan SAR Nasional sudah menemukannya.”Lokasi sudah ditemukan,” kata Humas Basarnas, Sinaga, kepada detikcom, Senin (29/10/2018).
Tiga kapal dan satu helikopter Basarnas telah meluncur ke lokasi. Pihak Basarnas belum memastikan berapa penumpang yang dibawa pesawat nahas itu.

“Kita sampai sekarang belum tahu itu, apakah masih ada yang selamat, mudah-mudahan ada,” kata Kepala Basarnas Marsdya M Syaugi dalam konferensi pers di kantornya

Jumlah total orang yang berada di dalam pesawat disebut 189 orang. M Syaugi belum dapat memastikan bagaimana kondisi penumpang.

Saat ini menurut Syaugi proses pencarian masih dilakukan. Dia mengaku akan kembali memperbarui informasi mengenai evakuasi beberapa jam ke depan. (gau)

Sumber :Detikcom

IMG-20240405-202949 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240410-095255-0000 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240331-112737-0000

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here