Pemkab Minahasa Dukung Sulut Expo

0
285

METROklik Jakarta – Bupati Minahasa Ir Royke Octavian Roring MSi (ROR) didampingi Wakil Bupati Robby Dondokambey, SSi, MM (RD) menyampaikan, bahwa Pemkab Minahasa sangat mendukung pelaksanaan Sulut Expo yang bertujuan untuk mempromosikan berbagai potensi yang ada di Sulut yang tentunya termasuk Minahasa.

Hal ini dikatakan Bupati saat menghadiri pembukaan Sulut Expo 2019 di Gedung Smesco Convension Hall Jakarta, Kamis (26/09/2019).

“Kita tau bersama bahwa Kabupaten Minahasa ada banyak potensi pariwisata yang bisa menjadi daya tarik wisatawan, salah satunya Danau Tondano yang begitu indah yang tentu akan dikembangkan untuk menarik wisatawan,” ungkapnya.

Bupati juga menjelaskan, bahwa dari segi pariwisata Minahasa sangat lengkap. Dimana Minahasa juga mempunyai pantai laut barat dan pantai laut timur, juga banyak sumber-sumber permandian air panas. Termasuk banyak situs budaya dan masih banyak lagi potensi yang ada di Minahasa.

“Potensi inilah yang akan kita kemas dan tawarkan kepada wisatawan asing atau wisatawan lokal yang banyak berkunjung di Sulut,” tutur Bupati ROR.

Usai pembukaan Sulut Expo, dilanjutkan dengan talkshow Investor Gathering, dimana Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE mempromosikan potensi-potensi yang ada di Sulut dihadapan para Konsulat negara tetangga yang hadir, investor dan ratusan undangan lainnya.

Kegiatan ini turut dihadiri  Ketua dan wakil Ketua TP PKK Minahasa Dra Fenny Roring Lumanauw dan Martina Dondokambey Lengkong. [rensy]

Editor : Meittie

IMG-20240405-202949 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240410-095255-0000 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240331-112737-0000

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here