Banyak Kenangan Indah Pdt Anita Naomi Winowatan di GMIM Baitel Ranoiapo

0
881

METROklik – Pdt Ny Anita Naomi Winowatan STh (Kel Pieters – Winowatan) sebagai Pendeta Pelayanan di Jemaat GMIM Baitel Ranoiapo, Wilayah Amurang Satu, yang sudah bertugas pelayanan selama 6 tahun 1 bulan, menyisakan banyak kenangan indah dan membekas di hati Jemaatnya, Jumat (12/03/2021).

Kepindahan Pdt Anitha, sapaan akrabnya yang akan bertugas di Jemaat GMIM Sion Tounelet Wilayah Sonder, sudah dilakukan ibadah serah terima pelayanan pendeta, Minggu (7/3/2021), yang prosesi ibadahnya dipimpin Wakil Ketua Bidang Hubungan Kerja Sama Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt Ventje Talumepa MTh.

Terlihat Jemaat GMIM Baitel Ranoiapo, sebenarnya belum merelakan kepindahan dari Pdt Anitha, karena pelayanannya yang ditabur dengan jemaat, dari kolom 1 – kolom 21.

Saat dalam melakukan persiapan pindah dan keluar dari Pastori Baitel, jemaat terlebih para Pemuda GMIM Baitel, datang membantu mengangkat barang-barang untuk diangkut ke kendaraan yang sudah disiapkan. Terlihat raut wajah-wajah kesedihan dari para Pemuda ini, dan beberapa Jemaat GMIM Baitel mengantar Pdt Anitha bersama keluarganya ke tempat pelayanan yang baru di Jemaat GMIM Sion Tounelet Wilayah Sonder.

“Ini sudah menjadi tugas pelayanan. Dimana saya ditempatkan dan ditugaskan, semua itu hanya untuk memuliakan nama Tuhan Yesus, dan semoga tempat yang akan menjadi pelayanan dalam pemberitaan injil bisa menumbuhkan serta mendewasakan iman di setiap jemaat,” ujar Pdt Anitha.

Salah satu Jemaat Baitel Ranoiapo Troy Pattyranie, mengungkapkan Pdt Anitha Winowatan STh, seorang yang kepribadiannya sangat baik, ramah, dan tidak sombong. Serta tidak memilih orang susah atau pun kaya dibuat sama semua dalam pelayanan. “Saya berharap selalu yang terbaik untuk ibu Pdt Anitha beserta keluarganya,” jelas Pattyranie. (bella)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here