Owner Tu’ur Maasering Terpilih Ketua HKTI Tomohon

0
526

METROklik – Jefry Polii (Jepol), kembali terpilih sebagai Ketua DPC Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kota Tomohon, dalam Musyawarah Daerah (Musda), yang digelar di Lokasi Wisata Alam Tu’ur Maasering Jumat (26/03/2021).

Jepol yang diketahui pemilik Wisata Alam Tu’ur Maasering ini, terpilih secara aklamasi dalam Musda tersebut. “Satu hal yang menjadi prinsip dalam hidup saya, jangan menolak permintaan petani,” ungkap dia.

Didepan ketua DPD HKTI Sulut, Syerly Adelyne Sompotan yang hadir, Jepol membacakan surat pernyataan dimana menyatakan siap menerima amanat sebagai ketua HKTI Tomohon serta siap melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai ketua HKTI.

Musda ini dihadiri Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut SE. Dalam sambutan, dia mengucapkan selamat atas pelantikan Dewan Pengurus Cabang Himpunan Kerukunan Tani Indonesia Kota Tomohon pada hari ini. “Harapan kita semua kepengurusan ini dapat mengemban amanah mengelolah dan membina kelompok-kelompok tani demi kesejahteraan petani yang ada di Kota Tomohon,” ujarnya.

Wawali mengingatkan, untuk mendata seluruh petani yang tidak masuk dalam kelompok tani dimana keluhan mereka adalah susah mendapatkan pupuk dan sebagainya.

“Pemkot Tomohon akan memecahkan masalah tersebut dengan bersinergi dengan Pemerintah Provinsi untuk menambah depot dan juga terkait pupuk bersubsidi,” ungkap Lumentut. (chichi)

hutri < IMG-20240617-WA0052

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here