BI Sulut Launching Website Integrasi Data

0
197

METROklik – Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Sulut melaunching website integrasi data terkait pengendalian harga di Sulut, yaitu neraca pangan, informasi harga pangan, dan kegiatan pengendalian inflasi.

Launching dilakukan Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Wakil Gubernur Steven Kandouw dan Kepala Kantor Perwakilan BI Sulut Andry Prasmuko, di sela kegiatan High Level Meeting (HLM) TPID, bertempat di Kantor BI Sulut, Sabtu (04/11/2023).

“Website bertujuan untuk memudahkan integrasi data antar instansi dalam mengakses informasi ketersediaan dan kebutuhan pasokan dan harga komoditas pangan,” ujar Andry Prasmuko.

Kegiatan ini dirangkaikan pula dengan penyerahan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) Pos Check Point di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara dan Kabupaten Boolang Mongondow Selatan, untuk memudahkan pemantauan pergerakan lalu lintas komoditas pangan jalur darat, dalam rangka mendukung pendataan alur lalu lintas komoditas pangan Sulut. (hep)

hutri < IMG-20240617-WA0052

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here