Tes Kesehatan Tuntas, Caroll-Sendy Siap Melangkah ke Tahapan Selanjutnya

0
26

METROklik –  Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Tomohon, Caroll  Senduk dan Sendy Rumajar  tuntas menyelesaikan tahap akhir pemeriksaan kesehatan di RSUP Prof Kandou Manado,  Minggu (01/9/2024).

Pemeriksaan ini merupakan bagian dari tahapan penting dalam proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pada hari kedua pemeriksaan, Caroll Senduk dan Sendy Rumajar tampil santai dengan pakaian kasual yang mencerminkan gaya milenial. Keduanya menjalani serangkaian tes kesehatan, termasuk pemeriksaan fisik dan laboratorium, tanpa mengalami hambatan berarti.


“Kami merasa hasil pemeriksaan ini cukup memuaskan. Semua rangkaian tes kesehatan, baik fisik maupun laboratorium, telah kami jalani dengan baik,” ujar Caroll Senduk.

Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan sesuai dengan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nomor 1090 Tahun 2024, yang memberikan pedoman teknis terkait pemeriksaan kesehatan bagi calon kepala daerah. Aturan tersebut menekankan pentingnya menilai status kesehatan calon serta mengidentifikasi potensi ketidakmampuan jasmani dan rohani yang dapat mempengaruhi kemampuan mereka dalam menjalankan tugas dan kewajibannya.

Dengan selesainya tahapan pemeriksaan kesehatan ini, pasangan Caroll Senduk dan Sendy Rumajar semakin siap untuk melangkah ke tahapan berikutnya dalam proses Pilkada Tomohon 2024. (hep)

hutri < IMG-20240617-WA0052

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here