Pemkot Tomohon Terima Masterplan Pengembangan Air Terjun Tekaan Telu

0
118

METROklik – Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon menerima masterplan pengembangan DTW (Daya Tarik Wisata) Air Terjun Tekaan Telu.

Masterplan ini diserahkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno kepada Pjs Walikota Tomohon Ir Fereydy Kaligis MAP, bertempat di Balairung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Senin (14/10/2024).

Masterplan atau Rencana Induk Pengembangan DTW Air Terjun Teka’an Telu ini merupakan panduan strategis dalam pengembangan atraksi, infrastruktur, promosi dan pemasaran, pengembangan sumber daya dan pemberdayaan masyarakat.

Pjs Walikota setelah menerima masterplan ini, mengatakan Pemerintah Kota Tomohon akan fokus pada pembangunan dan pengembangan fasilitas pendukung di sekitar DTW Air Terjun Teka’an Telu. Selain itu Pemerintah Kota Tomohon akan berkolaborasi dengan sektor swasta terutama dalam hal pengelolaan fasilitas wisata dan promosi.

“Salah satu langkah konkrit yang telah kami rencanakan adalah mendorong investasi swasta untuk membangun amenitas, penginapan, fasilitas rekreasi dan area komersil. Termasuk memfungsikan resting area yang berada di sekitar Teka’an Telu dengan memastikan pengembangan tersebut tetap ramah lingkungan, ramah penyandang disabilitas dan lansia, serta berkelanjutan,” terang Kaligis.

Dia menambahkan, Pemerintah dan masyarakat Kota Tomohon mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, yang tetap konsisten mendukung dan memfasilitasi upaya-upaya pemerintah Kota Tomohon dalam pembangunan dan pengembangan sektor pariwisata di Kota Tomohon. (hep)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here