METROklik – Kota Tomohon telah menunjukkan semangat dan dedikasi luar biasa dengan meraih 27 medali emas, 35 medali perak, dan 61 medali perunggu, yang membawa Tomohon ke peringkat ke-4 dalam ajang PORPROV XII Sulawesi Utara.
“Ini adalah pencapaian yang luar biasa bagi kita semua, dan merupakan bukti bahwa kota kita tidak hanya tumbuh dalam pembangunan, tetapi juga dalam prestasi olahraga,” ujar Walikota Tomohon Caroll Senduk.
Atas keberhasilan tersebut, lanjut Walikota, atas nama Pemkot Tomohon mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua atlet, pelatih, dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung perjuangan ini. “Kalian adalah pahlawan yang telah menunjukkan kepada kita semua apa artinya kerja keras, semangat, dan dedikasi tanpa batas,” tandasnya.
Walikota mengatakan, keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi kita semua, tetapi juga menegaskan bahwa Tomohon adalah rumah bagi atlet-atlet hebat yang siap bersaing di level lebih tinggi. “Kami bangga atas setiap medali yang kalian raih, karena setiap medali adalah hasil dari perjuangan keras dan tekad yang kuat,” ucapnya.
Walikota menambahkan,
semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berlatih dan berjuang di ajang-ajang berikutnya, serta membawa semangat positif bagi seluruh masyarakat Kota Tomohon. Teruslah berkarya, teruslah berprestasi, dan teruslah membanggakan kota kita tercinta.
“Selamat kepada semua atlet yang telah berjuang keras! Terima kasih atas semua yang telah kalian berikan untuk nama baik Kota Tomohon. Bersama kita wujudkan Tomohon yang lebih maju dan penuh prestasi,” pungkasnya. (hep)







