BI Sulut Terus Kembangkan UMKM Naik Kelas

0
1618

METROklik – Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Propinsi Sulawesi Utara (Sulut) oleh Bank Indonesia terus memberikan perhatian khusus agar dapat berkembang.

Hal ini sebagaimana dikatakan Deputi Kepala Perwakilan BI Sulut, Renold Asri pada Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2025 yang dilaksanakan, Jumat (28/11/2025).

“BI terus melanjutkan strategi penguatan UMKM dan klaster unggulan. Penguatan dilakukan melalui program peningkatan korporatisasi, kapasitas, serta perluasan akses pembiayaan,” ujar Renold.

Dia menjelaskan, data menunjukkan jumlah UMKM di Sulut kini mencapai 390 ribu, dengan mayoritas tersebar di Minahasa Raya.

“Dari jumlah tersebut, ada tiga klaster unggulan terus dibina, Pala Tahuna, W/R Tanpa Sirip, dan Hebitren. Ketiganya didorong menjadi penggerak ekonomi lokal melalui peningkatan produktivitas, digitalisasi, dan perluasan pasar,” ungkapnya.

Renold menegaskan bahwa pengembangan UMKM tidak bisa dilepaskan dari peran ekosistem ekonomi syariah yang terus tumbuh.

“Mulai dari penguatan ekosistem produk halal, fasilitasi pembiayaan syariah, hingga literasi, semuanya kami dorong agar UMKM semakin siap menghadapi persaingan,” terangnya.

Renold menambahkan, BI Sulut juga menggelar berbagai flagship events seperti Urban DigiFest dan GNPIp untuk meningkatkan visibilitas UMKM sekaligus mendorong transformasi digital. (hep)

iklan-HUT-prov

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here