Bahan Pokok Ini Naik, Sehari Sebelum Pengucapan Manado

0
395

METROklik Manado – Sehari menjelang Pengucapan Syukur di Kota Manado, sejumlah bahan kebutuhan pokok, Sabtu (03/08/2019) pagi naik.

Seperti halnya cabe rawit atau rica naik signifikan. Pedagang di pasar tradisional di Kota Manado rata-ratanya menjual Rp73.000/kg, padahal sehari sebelumnya masih di level Rp60.000/kg.

Bawang merah rata-ratanya dijual Rp37.000/kg, naik dari harga sehari sebelumnya Rp32.000/kg. Bawang putih Rp35.000/kg, naik dari harga sehari sebelumnya Rp33.000/kg. Komoditi yang stagnan hanya tomat apel rata-ratanya pedagang menjual Rp10.000/kg.

Sementara harga daging babi yang banyak dicari konsumen, terpantau di sejumlah pasar modern rata-ratanya dijual Rp64.000/kg. Akan halnya harga ayam daging, rata-ratanya dijual di pasar modern Rp35.000/kg. [meittie]

IMG-20240930-WA0087 IMG-20240925-163231 IMG-20240924-212646 IMG-20240924-213058 IMG-20240921-230225 IMG-20240918-085912 hutri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here