Rayakan HUT Pernikahan, Saron Berbagi Kasih di Panti Asuhan

0
449

METROklik Amurang – Anggota DPRD Sulut Sandra Rondonuwu (Saron) STh SH, merayakan HUT Pernikanannya bersama Veldy Umbas (Kel Umbas-Rondonuwu) di Panti Asuhan Gideon, milik Yayasan Waras Indonesia dibawah pimpinan Victor Palar, pada Sabtu (14/09/2019).

Saron yang baru saja dilantik sebagai anggota DPRD Propinsi Sulut pada 9 September, dan merayakan HUT pada 12 September, dan puncaknya HUT pernikahan pada 14 September. Tak putus-putusnya memanjatkan syukur kepada Tuhan, yang salah satunya dilakukan dengan berbagi sukacita dengan anak-anak Panti Asuhan Gideon.

Anak-anak panti ini sangat bersyukur bahkan yang paling mengejutkan adalah ketika Saron secara spontan datang melayani anak-anak dan memeluk mereka satu persatu. Dengan penuh keakraban dan kebersahajaan, Saron nampak sedang berada di tengah-tengah anak-anaknya sendiri.

“Anak-anak, mulai saat ini kalian semua adalah anak-anak mami. Dan kalian boleh memanggil mami Sandra. Kapan pun dan di manapun kalian bertemu saya, panggil saja saya mami. Karena kalian semua sudah saya anggap seperti anak saya sendiri maka saya secara rutin akan mengunjungi kalian,” kata Saron, yang disambut tepuk tangan sukacita.

Karena itu pun, menurut Sandra Rondonuwu, dalam kapasitasnya sebagai anggota DPRD Sulut berharap bisa melakukan yang terbaik bagi mereka, karena di tangan merekalah bangsa ini kelak akan sangat ditentukan.

“Sabagai orang yang beriman, kita mempercayai mereka adalah wujud asli dari kehadiran Tuhan dimuka bumi ini. Sementara dalam dasar negara kita disebutkan mereka harus dipelihara negara. Karena itu, tugas saya adalah memastikan semua anak-anak ini terfasilitasi dengan baik apakah itu pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan mereka,” ungkap Saron. (yani Ishak)

Editor : Gaudentius

IMG-20240405-202949 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240410-095255-0000 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240331-112737-0000

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here