Pemkab Minsel Launching Vaksinasi Covid-19

0
349

METROklik – Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) melaksanakan Launching Vaksinasi Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Amurang, Desa Teep Trans, Kecamatan Amurang Barat, Selasa (02/02/2021).

Launching atau pencanangan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda Minsel, perwakilan TNI/Polri, tenaga medis serta perwakilan pers.

Kapolres Minsel AKBP S Norman Sitindaon SIK, mendapatkan kesempatan pertama menerima suntikan Vaksin Covid-19. “Tidak ada rasa yang aneh, semuanya baik-baik saja, jadi dipastikan Vaksin Covid-19 ini aman,” ungkap Kapolres saat ditemui usai menerima vaksinasi.

Ditambahakan Kapolres, masyarakat jangan termakan isu hoax terkait Vaksin Covid-19 Sinovac. “Kepada seluruh lapisan masyarakat yang nantinya layak atau memenuhi syarat mendapatkan Vaksin Covid-19 agar jangan terpengaruh dengan isu-isu hoax. Vaksin ini aman, sudah melalui uji klinis dan Fatwa MUI halal,” tambah Kapolres.

Tidak lupa, Kapolres Minsel mengimbau dan mengingatkan masyarakat untuk terus mematuhi Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19, yakni tetap memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta menghindari kerumunan. (denry)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here