Hadiri Peringatan Hari Guru Nasional, CSWL Resmikan Taman Baca

0
101

METROklik – Bertempat di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon, Selasa (30/11/2021) Walikota Tomohon Caroll JA Senduk SH dan Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut SE (CSWL) serta Ketua TP-PKK Kota Tomohon drg Jeand’arc Senduk-Karundeng dan Sekretaris TP-PKK Kota Tomohon Eleonora Lumentut-Sangi menghadiri kegiatan Puncak Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2021.

Dalam kegiatan ini, CSWL turut melakukan peresmian Taman Bacaan Masyarakat, Pencanangan Literasi Budaya dan Ibadah Menyambut Natal Jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon.

Walikota Tomohon dalam sambutannya mengatakan atas nama pemerintah Kota Tomohon menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas semua pengabdian ibu dan bapak guru.

“Tugas dan tanggung jawab kalian para guru amat besar dan mulia, apalagi di masa pandemi covid-19 ini. Namun tanggung jawab besar ini janganlah dipandang sebagai beban tapi lihatlah itu sebagai kehormatan. Dalam keadaan bagaimanapun pendidikan harus tetap berlangsung karena pendidikan berkaitan dengan masa depan generasi penerus bangsa,” ungkap Walikota.

Pada kesempatan ini Walikota Tomohon, Wakil Walikota Tomohon, Ketua TP-PKK Kota Tomohon dan Sekretaris TP-PKK Kota Tomohon menyerahkan penghargaan Pengajar Praktik Guru Penggerak kepada Para Guru Penerima Penghargaan.

Hadir juga pada acara ini Mewakili Kapolres Tomohon dan Mewakili Dandim 1302 Minahasa, Para Staf Khusus Walikota Tomohon, Jajaran Pemkot Tomohon, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon Dr Juliana Karwur MKes MSi, Para Kepala Sekolah dan Guru Se- Kota Tomohon. (ino)

IMG-20240405-202949 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240410-095255-0000 Pink-Simple-3-D-Ornament-Valentine-s-Day-Party-Invitation-20240331-112737-0000

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here