AARS Minta Pendukungnya Jangan Balas Isu Hoax Yang Menyerang

0
416

METROklik – Pasangan Calon Walikota Manado dan Wakil Walikota Andrei Angouw-Richard Sualang (AARS), meminta kepada seluruh pendukungnya untuk menjauhi hal-hal yang tidak baik dalam berkampanye. Termasuk melempar isu hoax dan menyerang pribadi calon kepala daerah lain.

Dikatakan Calon Walikota Andrei Angouw, sebaiknya para pendukungnya menawarkan program yang dijadikan visi dan misi pasangan yang diusung PDI Perjuangan dan Gerindra kepada masyarakat, tanpa harus menyerang calon lain.

“Memang benar kita banyak sekali diserang dengan segala isu tidak sedap. Tapi, fokuslah kita untuk menawarkan program. Kalau mereka melempar isu hoax, kita klarifikasi dengan baik-baik tak perlu membalas. Torang berusaha untuk tawarkan program yang baik untuk masyarakat. Yang mau jadi itu Tuhan sudah atur,” kata Andrei.

Menurut mantan Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara ini, apalagi program yang ditawarkan oleh pasangan Andrei-Richard sangat realistis tidak menjual khayalan yang esensinya sebenarnya tidak bisa dilakukan. Kata Andrei, program yang ditawarkan sudah lewat kajian dan pasti bisa dilaksanakan jika memang terpilih pada Pilkada Manado.

“Konsep Politik dalam pengertian yang positif itu sangat baik. Pengambilan keputusan yang tepat akan membuat lebih sejahtera dan dapat menikmati hak mereka. Inilah yang kita ingin capai. Untuk itu, mari kita fokus bekerja dan memenangkan hati rakyat dengan cara-cara yang baik,” kata Andrei.

Andrei yang rajin melakukan konsolidasi dengan masyarakat ini, juga mengingatkan betapa pentingnya sinergitas pemerintahan dari pusat hingga daerah, termasuk di Kota Manado. Dikatakannya, manfaat untuk Kota Manado akan benar-benar terasa jika sinergitas yang terjalin juga baik. (gau)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here