METROklik Amurang- Sebanyak 178 Mahasiswa Universitas Negeri Manado (Unima) Gelombang 1 Tahun 2019 melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).
Kedatangan rombongan mahasiswa ini, Jumat (01/02/2019), diterima oleh Asisten 1 Setdakab Minsel Drs. Handrin S Sondakh. Para mahasiswa ini didampingi oleh koordinator KKN Unima, Wilayah Minahasa Selatan DR Jhony Taroreh SPd MSi.
Mereka akan disebarkan di beberapa kecamatan, Kecamatan Motoling, Amurang, Amurang Timur, Motoling Timur, Motoling Barat, Ranoiyapo dan Mondoinding. Mahasiswa-Mahasiswa ini akan di atur oleh masing-masing camat di beberapa kecamatan dan setiap desa di perkirakan berjumlah 3 sampai 6 Mahasiswa. (yani ishak)
Editor : Gaudentius