Ini Janji Politik CSWL, Langsung Terealisasi, Dana Duka Rp5 Juta

0
411

METROklik – Walikota Tomohon, Caroll JA Senduk dan Wakil Walikota, Wenny Lumentut merealisasikan dana duka sebesar Rp5 juta bagi ahli waris.

Wakil Walikota Wenny Lumentut mengatakan, hal ini sebagai realisasi janji politik yang mereka sampaikan kepada masyarakat waktu pelaksanaan pilkada lalu.

“Tak mau muluk-muluk, saya bersama Pak Caroll langsung berkunjung di rumah duka keluarga Lengkong – Wawo, atas meninggalnya ibu Sartje Wawo di Kelurahan Pinaras,” ujar Wenny, Kamis (04/03-2021).

Walikota Tomohon, Caroll Senduk menjelaskan, hal ini juga sudah menjadi misi visi CSWL dan pemerintah untuk membantu keluarga yang tertimpa duka.

“Kedepannya kami meminta kepada keluarga yang tertimpa duka untuk pro aktif secepatnya menyiapkan berkas yang diperlukan, agar penyaluran dana bisa cepat terealisasi. Selain itu,
Kedepannya dana untuk para lansia bakal segera kami realisasikan. Kami mohon dukungan dan bantuan doa dari masyarakat agar tak lama lagi semua hal tersebut sudah bisa direalisasikan secara cepat,” terangnya. (chichi)

hutri < IMG-20240617-WA0052

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here