METROklik – Sosialisasi asesmen kompetensi minimum jenjang Sekolah Dasar (SD), digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon. Kegiatan dilaksanakan di AAB Guest House, Senin (14/06/2021).
Walikota Tomohon Caroll JA Senduk SH, dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Toar Pandeirot SPd MM,
Seiring dengan perubahan dan dinamika masyarakat yang terus bergerak menuju arus globalisasi, problem dan tantangan yang harus dihadapi oleh dunia persekolahan kita makin rumit dan kompleks.
“Sekolah tidak hanya dituntut untuk mampu melahirkan generasi yang cerdas secara intelektual. Tetapi juga diharapkan dapat menciptakan generasi bangsa yang cerdas secara emosional dan spiritual,” ujarnya.
Karena itu, lanjut dia, sistem pendidikan harus mampu menghadirkan suatu instrumen terukur dalam mengevaluasi sistem pembelajaran yang dijalankan. (gau)