Bupati CEP Resmikan Gereja Katolik di Keroit

0
664

 

METROklik Amurang – Bupati Minahasa Selatan Dr christiany Eugenia Paruntu SE (CEP) meresmikan Gereja Katolik Paroki Hati Kudus Yesus, di Desa Keroit Kecamatan Motoling Barat, Minggu (10/02/2019).

“Ini sejarah baru di desa ini bagi umat Katolik. Dengan diresmikannya Gereja Katolik, harus diikuti dengan meningkatkan pelayanan umat Katolik sendiri,” ujar Bupati.

Lanjut dia, segenap masyarakat Minahasa Selatan diminta untuk menciptakan kehidupan yang aman, tertib, rukun dan damai. Terlebih persatuan dan kesatuan masyarakat untuk menyambut Pemilu 17 April mendatang, serta pemilihan Hukum Tua (PilHut) di tahun 2019.

Dia juga memohon agar masyarakat Minahasa Selatan, mendukung program-program pemerintah dalam mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah penyebaran penyakit demam berdarah.

“Yang paling utama juga mengenakan kasih sebagai pengikat yang mempersatukan dan yang menyempurnakan kita semua,” papar bupati.

Turut hadir dalam peresmian gereja ini, Adrian Jopie Paruntu (AJP) dan James Arthur Kojongian (JAK).
Dari unsur umat Katolik, dihadiri Keuskupan Manado Monsinyur Benedictus Estepanus Rolly Untu Msc, dan Uskup Monsinyur Josep Suatan MSC. Juga dihadiri Kapolres Minsel AKBP Fx Winardi Prabowo SIK, serta Perwira Penghubung TNI Jimmy Lotulong. (yani ishak)

Editor : Gaudentius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here