Bupati CEP Minta Waspada Bencana

0
408

METROklik, Amurang – Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Dr Christiani Eugenia Paruntu SE (CEP) menghimbau kepada warga Minsel untuk berhati-hati dengan kondisi cuaca ekstrim belakangan ini.

“Waspadalah terhadap tempat-tempat yang rawan longsor dan banjir agar tidak mengganggu aktivitas kita. Masyarakat nelayan diminta agar jangan memaksakan diri untuk ke laut,” ujar Bupati, Senin (29/04/2019).

Lanjut dia, orang tua juga agar tetap waspada terhadap anak-anak untuk menjaga agar tidak terjadi hal-hal yang tidak inginkan.

Bupati juga menginstruksikan mulai dari kepala-kepala wilayah, yaitu Camat, Lurah/Hukum Tua, Pala/Meweteng agar tetap siaga menghadapi cuaca ekstrim di wilayah masing-masing. (yani ishak)

Editor : Gaudentius

IMG-20240617-WA0052

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here