HIPMI Sulut Apresiasi Kawasan Ekonomi Flamboyan, Tempat Nongkrong Anak Muda Manado

0
301

METROklik – Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulawesi Utara (Sulut) Natanael Pepah, mengapresiasi kawasan ekonomi flamboyan yang kini telah menjadi new youth center area atau pusat tongkrongan anak muda Manado yang baru dan kekinian.

Natanael mengatakan, itulah sebabnya HIPMI Sulut telah melaksanakan kegiatan yang bertajuk Flamboyan Festival 2023, pada tanggal 25 November 2023.

“Kegiatan yang terpusatkan di jalan Flamboyan, Sario, Manado itu dimeriahkan Chivas Band, Misio Ensemble Choir, 3 Komika Stand Up Manado, dan Talk Show dari para pelaku ekonomi di Flamboyan,” ujarnya, Kamis (07/12/2023).

“Kami salut dan bangga dengan dedikasi para pelaku UMKM yang terus gigih bertahan pasca Covid-19 dan malah makin berkreasi gila-gilaan sehingga hadirnya Flamboyan Street yang memang vibes-nya untuk anak muda kekinian, tempat bergaul positifnya para Gen Z dan Y Manado bahkan dari luar Manado,” Kata Natan, panggilan akrabnya.

Katanya lagi, ini pembuktian bahwa anak muda Manado tidak kalah gaul dan tidak kalah inovatifnya dengan yang di pulau Jawa dan kota-kota besar lainnya.

“Ini menjadi pembuktian positif bahwa kita para anak muda yang ada di Manado bisa juga berdiri di kaki sendiri, bahkan kini menghadirkan kawasan anak muda sendiri. Kenapa saya bilang begitu? Karena sejarahnya kawasan ini yang dulunya gelap sepi mampu menjelma menjadi kawasan teramai di tahun 2023,” ungkap Natan.

Dia pun mengharapkan, para pelaku UMKM sebaiknya mendapat apresiasi dari Pemerintah Kota Manada dan Provinsi karena mereka juga menjadi salah satu pioner yang membuat ekonomi Sulut dan Manado khusunya tetap bertumbuh. (hep/*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here